Figur Headline

Siapakah Hendry Bangun? Alumni Kompas Korupsi Dana UKW PWI



single-image
Hendry Ch. Bangun

INDOWORK.ID, JAKARTA: Saya mengenal Henry Ch. Bangun pada 1989 ketika konperensi pers untuk turnamen bulangkis yang digelar oleh Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) di Senayan. Ia bertanya seraya menyebutkan namanya.

“Saya Henry Ch. Bangun dari harian Kompas,” katanya percaya diri.

Sebagai wartawan baru, saya begitu kagum kepadanya karena keberanian dan pertanyaan yang berkualitas.

Kekaguman itu saya simpan bertahun-tahun meskipun kami jarang bersua.

WAKIL KETUA DEWAN PERS

Hendry Ch. Bangun (minangsatu.com)

Menurut situs, Dewan Pers, Hendry Ch Bangun, Wakil Ketua Dewan Pers Periode 2019-2022, dipilih sebagai Anggota Dewan Pers mewakili Unsur Wartawan. Hendry mengawali karir sebagai Wartawan Majalah Sportif Jakarta pada tahun 1982 dan berkarir aktif sebagai Wartawan Harian Kompas Jakarta hingga pension di tahun 2018.

Hendry aktif dalam organisasi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan dipercaya sebagai Sekretaris Jenderal periode 2008-2013 dan 2013-2018. Hendry telah menerbitkan 3 buah buku dengan judul “Wajah Bangsa dalam Olahraga: 100 Tahun Berita Olahraga Indonesia” pada tahun 2007, “Meliput dan Menulis Olahraga” juga pada tahun 2007, serta Kumpulan Esei Olahraga di tahun 2012.

Hendry yang juga merupakan tenaga Pengajar pada Sekolah Jurnalisme PWI bidang Manajemen Redaksi, pernah melakukan penyuntingan terhadap 4 buku, yaitu “Kumpulan Cerpen Wartawan Olahraga” tahun 2010 dan 2011, “Kumpulan Cerpen Sebelas Wartawan” terbitan tahun 2012, dan “Kumpulan Cerpen Sembilan Wartawan” pada tahun 2013.

 

Berita Lainnya