Bisnis Headline

Erick Thohir: Garuda Indonesia Pertahankan 3.600 Pegawai



single-image

INDOWORK.ID, JAKARTA: PT Garuda Indonesia tawarkan pension dini pegawainya sampai 19 Juni 2021. Hal demikian dilakukan demi menyelamatkan perusahaan dari masalah keuangan.

Maskapai milik negara telah tercatat memiliki utang 4,9 miliar dolar AS atau setara Rp 70 triliun. Jumlah tersebut terus bertambah sekitar Rp 1 triluin karena penundaan pembayaran kepada pemasok.

Per Mei 2021, Garuda hanya mampu memperoleh pendapatan 56 juta dolar AS. Sedangkan pada saat yang sama, harus membayar sewa pesawat, perawatan pesawat, bahan bakar avtur, dan gaji pegawai. Semuanya mencapai 116 juda dolar AS.

Berdasarkan Menteri BUMN Erick Thohir pada Rabu (2/6), maskapai akan mempertahankan ribuan pegawainya. Dan fokus pada bisnis penerbangan domestik.

“Dari hasil laporan yang saya dapatkan bahwa kami tetap mempertahankan 1.300 pilot dan awak kabin, serta 2.300 pegawai,” ujar Erick Thohir.

Sumber: https://www.antaranews.com/berita/2187786/garuda-tawarkan-pensiun-dini-erick-3600-karyawan-dipertahankan

  BERITA TERKAIT

Berita Lainnya