Bisnis Headline

Waskita Toll Road Gunakan Lahan di Bawah Tol Becakayu untuk Pertanian



single-image
Panen raya di bawah kolong tol

JAKARTA, INDOWORK: PT Waskita Toll Road memberi kesempatan kepada masyarakat bercocok tanam di kolong Tol Becakayu. Lahan kosong tersebut dimanfaatkan untuk memberikan manfaat kepada masyarakat yang tinggal disekitarnya.

Warga sangat senang diberikan kesempatan untuk memanfaatkan lahan tersebut. Berdasarkan sumber resmi akun media sosial Instagram milik Waskita Toll Road, dikabarkan setelah beberapa bulan bercocok tanam, akhirnya warga dapat menikmati hasilnya. Selasa (21/07), warga melakukan panen raya dengan memetik buah-buahan dari lahan pertaniannya.

Hadir dalam acara tersebut Walikota Administrasi Jakarta Timur, M Anwar beserta jajaran melakukan panen raya hasil urban farming (pertanian kota) di RW 01 Kelurahan Cipinang Melayu, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur, tepatnya di bawah tol Becakayu (Bekasi-Cawang-Kampung Melayu) milik PT Waskita Toll Road.

Pada kesempatan tersebut, Wali Kota didampingi oleh Ketua Tim Penggerak PKK (Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga) Kota Jakarta Tirnur Diah Anwar, Wakil Wali Kota Administrasi Jakarta Timur Uus Kuswanto, Camat Makasar Kamal Alatas dan Lurah Cipinang Melayu Agus Sulaeman.

Panen raya di bawah kolong tol

Budi daya yang dilakukan dari inisiatif para warga memanfaatkan lahan kosong di sepanjang Jalan Inspeksi Kali Malang berupa beragam sayuran. Sementara Panen yang dihasilkan hari ini adalah singkong dan labu, dengan total 20 kilogram. Selain itu, ada pula budidaya ikan lele, ikan nila, ikan mujaer dan lainnya di saluran perikanan.

Direktur Teknik dan Operasi PT KKDM Ayuda Prihantoro mengungkapkan, pemanfaatan lahan untuk urban farming ini, selain untuk estetika juga sebagai penghijauan dan menghindari adanya gubuk-gubuk liar yang menimbulkan masalah akan datang yang dimanfaatkan oleh oknum tak bertanggung jawab.

 

Berita Lainnya