Bisnis Headline

Jasa Marga Raih Pendapatan Usaha Rp4,21 Triliun



single-image

INDOWORK.ID, JAKARTA: PT Jasa Marga Tbk (JSMR) membuka kuartal I-2024 dengan torehan yang manis. Hal itu sekaligus menandakan bahwa badan usaha jalan tol ini cukup kuat dalam bisnis pengoperasian jalan bebas hambatan.

Corporate Secretary & Chief Administration Officer Jasa Marga Nixon Sitorus mengatakan kinerja positif JSMR antara lain tecermin pada pencapaian pendapatan usaha sebesar Rp4,21 triliun, tumbuh 24,35% dari kuartal I-2023.

Mayoritas pendapatan berasal dari pendapatan jalan tol yang sebesar Rp 3,92 triliun. Ada pun, sisanya dari kinerja pendapatan usaha lain sebesar Rp 293,88 miliar.

Dengan pendapatan sebesar itu, Jasa Marga membukukan laba bersih pada kuartal I-2024 senilai Rp585,92 miliar. Laba tersebut tumbuh 14,43% jika dibandingkan dengan kuartal I-2023.

“Realisasi EBITDA perusahaan ini juga terjaga, yaitu mencapai Rp 2,75 triliun dengan realisasi margin EBITDA yang lebih baik dibandingkan dengan kuartal I-2023, yaitu mencapai level 65,30% di tengah pengoperasian ruas-ruas jalan tol baru,” ujar Nixon.

Konsolidasi kembali atas tiga ruas jalan Tol Trans Jawa, yakni PT Jasamarga Semarang Batang, PT Jasamarga Solo Ngawi, dan PT Jasamarga Ngawi Kerosono Kediri yang dilakukan sejak Juli 2023 juga turut mempengaruhi pencapaian positif Jasa Marga di periode kuartal I-2024.

  BERITA TERKAIT

Berita Lainnya