INDOWORK.ID, JAKARTA: Mencegah penyebaran Covid-19 saat cuti bersama dan libur hari raya Idulfitri 1442 H, kawasan Kota Tua Jakarta Barat ditutup sementara.
Wali Kota Jakarta Barat Uus Kuswanto menjelaskan bahwa penutupan dilakukan mulai Rabu (12/5) hingga Ahad (16/5). Ia sudah menginstruksikan jajaran Satpol PP, aparat wilayah setempat dan unit terkait untuk memasang spanduk di kawasan Kota Tua.
PENGENDALIAN SEBARAN COVID-19
“Tujuannya agar masyarakat mengetahui dan bisa saling menginformasikan bahwa kawasan Kota Tua telah ditutup, selama libur Lebaran,” ujar Uus, di Taman Fatahillah, Tamansari, Rabu (12/5). Dijelaskan, penutupan Kota Tua untuk pengendalian agar tidak terjadi penyebaran Covid-19 di kawasan tersebut.
Hal itu dilakukan mengingat Kota Tua merupakan salah satu destinasi wisata di Jakarta yang banyak dikunjungi masyarakat saat musim liburan.
“Kami sudah melakukan penutupan. Mudah-mudahan apa yang kami lakukan ini paling tidak dapat mengendalikan masyarakat yang berniat datang ke Kota Tua. Bagaimana pun apa yang kami lakukan ini bersama TNI-Polri untuk kebaikan masyarakat,” jelas Uus.
“Penutupan dilakukan hingga 16 Mei. Kota Tua ini salah satu tempat berkumpulnya masyarakat. Mudah-mudahan kalau sudah ditutup dan dilakukan imbauan masyarakat akan mengurungkan niatnya untuk datang ke Kota Tua.”
Ada Tanda-Tanda Kehidupan di Bursa Saham