Headline INFRASTRUKTUR Jalan

Jalan Tol Serpong-Cinere dan Cengkareng-Batuceper-Kunciran Ditargetkan Beroperasi Akhir Maret



single-image

INDOWORK.ID, JAKARTA: PT Jasa Marga (Persero) Tbk optimis dapat meresmikan ruas Jalan Tol Serpong-Cinere dan Jalan Tol Cengkareng-Batuceper-Kunciran pada akhir Maret 2021. Hal ini disampaikan pada saat tinjauan Dewan Komisaris dan Direksi Jasa Marga, Rabu (17/03/2021).

Hadir pada tinjauan tersebut, Komisaris Utama Jasa Marga Yuswanda A Temenggung, Komisaris Jasa Marga Sugihardjo didampingi oleh Direktur Utama Jasa Marga Subakti Syukur, Direktur Pengembangan Usaha Jasa Marga Arsal Ismail, dan Direktur Operasi Jasa Marga Fitri Wiyanti.

Jalan Tol Serpong-Cinere dan Cengkareng-Batuceper-Kunciran merupakan bagian dari jaringan Jalan Tol JORR II. Jalan tersebut akan terintegrasi dengan Tol Kunciran-Serpong yang telah lebih dulu dioperasikan oleh PT Marga Trans Nusantara (juga kelompok usaha Jasa Marga) sejak tahun 2019.

Panjang keseluruhan Jalan Tol Serpong-Cinere adalah 10,14 Km. Jalan ini terbagi menjadi dua Seksi, yaitu Seksi 1 Serpong-Pamulang sepanjang 6,59 Km dan Seksi 2 Pamulang-Cinere sepanjang 3,55 Km. Saat ini, progres konstruksi Seksi 1 telah selesai 100% dan siap diresmikan akhir Maret 2021. Progres konstruksi Seksi 2 telah mencapai 79,7% dengan pembebasan lahan mencapai 99,17%.

Jalan Tol Cengkareng-Batuceper-Kunciran memiliki panjang keseluruhan 14,19 Km dan terbagi menjadi 4 Seksi, yaitu Seksi I (Kunciran – Tirtayasa) Sepanjang 2,04 Km, Seksi II (Tirtayasa – Benteng Betawi) sepanjang 3,52 Km, Seksi III (Benteng Betawi – H.Sastranegara) sepanjang 6,57 Km, dan yang terakhir Seksi IV (H.Sastranegara – SS Benda) sepanjang 2,06 Km. Hingga saat ini keseluruhan progres konstruksi Jalan Tol Cengkareng-Batuceper-Kunciran mencapai 97,01% dengan pembebasan lahan mencapai 97,74%.

“Nantinya jika sudah beroperasi akan menjadi alternatif bagi masyarakat, terutama menuju Bandara Internasional Soekarno Hatta”, Ujar Yuswanda pada siaran pers PT Jasa Marga Tbk.

Berita Lainnya